Halmahera Tengah – Dalam upaya memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Serda Rustam Papuangan dari Ramil 1512-01/Weda, melaksanakan kegiatan karya bakti dengan membantu pembangunan rumah milik Bapak Halim di Desa Kotalo, Kecamatan Weda Timur, Kabupaten Halmahera Tengah pada Jumat, 23 Januari 2026. Kegiatan ini merupakan bagian dari tanggung jawab Babinsa dalam mendukung kesejahteraan masyarakat setempat.
Menurut Serda Rustam, membantu mengatasi kesulitan rakyat adalah salah satu tugas pokok bagi seorang prajurit Aparat Komando Kewilayahan (Apkowil). “Kami di Koramil 1512-01/Weda berperan sebagai garda terdepan yang bersentuhan langsung dengan warga binaan, sehingga kehadiran kami di tengah masyarakat menjadi penting,” ungkapnya.
Kapten Inf Juliaddin, Danramil 1512-01/Weda, menekankan bahwa kegiatan ini mencerminkan komitmen anggota Koramil untuk selalu tanggap terhadap kebutuhan masyarakat. Aksi gotong royong ini tidak hanya meringankan beban warga, tetapi juga memperkuat rasa kebersamaan dan keharmonisan.
Melalui kerja sama ini, Babinsa dan masyarakat dapat menjalin silaturahmi yang lebih erat, sekaligus mewujudkan Kemanunggalan TNI dengan rakyat. “Kegiatan seperti ini adalah wujud nyata dari usaha kami untuk memelihara kekompakan dan harmoni antara TNI dan masyarakat,” tambah Rustam. Karya bakti ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi pihak lain dalam membangun sinergi sosial yang positif.
