SINJAI. Semangat kebersamaan dan kekompakan terus ditunjukkan oleh personel Satgas TMMD ke-123 Kodim 1424/Sinjai dalam melanjutkan pembangunan jembatan di Desa Lamatti Riawang, Kecamatan Bulupoddo, Kabupaten Sinjai. Dengan kerja keras dan gotong royong, para prajurit bahu-membahu menyelesaikan berbagai tahapan pekerjaan demi mempercepat pembangunan infrastruktur yang sangat dibutuhkan masyarakat setempat, Rabu (12/3/2025).
Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) TMMD ke-123, Letda Inf Muh. Aliakbar, menegaskan bahwa keberhasilan pembangunan ini tidak hanya bergantung pada keahlian teknis, tetapi juga pada soliditas dan kekompakan seluruh personel yang terlibat.
“Kami bekerja dengan penuh kebersamaan dan semangat gotong royong. Setiap personel Satgas TMMD memiliki peran penting dalam menyelesaikan pembangunan jembatan ini. Dengan kerja sama yang baik, kami optimis proyek ini bisa selesai tepat waktu dan memberikan manfaat besar bagi warga,” ujar Letda Inf Muh. Aliakbar.
Salah satu warga, Bapak Hamzah (55), mengaku kagum dengan semangat dan kekompakan personel Satgas TMMD dalam membangun desa mereka.
“Kami sangat bangga melihat bapak-bapak TNI bekerja tanpa lelah membangun jembatan ini. Mereka tidak hanya bekerja sebagai tentara, tapi juga seperti saudara bagi kami,” kata Hamzah.
Selain pembangunan jembatan, program TMMD ke-123 di Desa Lamatti Riawang juga mencakup pelebaran jalan, pembangunan sumur bor serta renovasi rumah tidak layak huni (RTLH).
Dengan semangat kebersamaan ini, diharapkan seluruh proyek dalam program TMMD dapat selesai sesuai target, sehingga masyarakat dapat segera merasakan manfaat dari pembangunan yang dilakukan oleh TNI bersama warga.