Aceh Jaya – Sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan, Babinsa Posramil Darul Hikmah Kodim 0114/Aceh Jaya, Serda M. Hasan, turun langsung ke sawah membantu petani binaannya, Sdr. Nasrul, dalam proses merontokkan padi yang telah siap dipanen, Selasa (08/04/2025).
Kegiatan tersebut dilaksanakan bersama Kelompok Tani (Poktan) Tunas Muda di Desa Gampong Baro Patek, Kecamatan Darul Hikmah, Kabupaten Aceh Jaya.
“Kami dari TNI selalu siap mendampingi petani dalam setiap proses pertanian. Kegiatan ini sebagai wujud nyata kepedulian Babinsa dalam mendukung swasembada pangan di wilayah,” ujar Serda M. Hasan.
Kehadiran Babinsa tidak hanya memberikan bantuan tenaga, tetapi juga semangat bagi para petani dalam menyelesaikan proses panen yang menjadi puncak dari kerja keras mereka selama musim tanam.
Kegiatan semacam ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus mendorong peningkatan hasil produksi pertanian di wilayah binaan.