Babinsa Paksebali Dampingi Nakes Gelar Dorkesmas Bagi Lansia

oleh
oleh

Klungkung,- Upaya mewujudkan pola hidup sehat bagi kaum Lansia terus digencarkan oleh Koramil beserta berbagai pihak di wilayah Kecamatan Dawan.

Upaya tersebut tampak saat digelarnya program Datangi Obati Rawat Kesehatan Masyarakat ( Dorkesmas ) yang digelar di Dusun Bucu Desa Paksebali oleh Nakes Puskesmas Dawan 2 bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas Paksebali, Jumat ( 21/02/25 ).

Babinsa Paksebali Sertu Agus Pande menjelaskan bahwa kegiatan ini dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat, khususnya kaum Lansia.

Lebih lanjut diterangkan Sertu Agus Pande bahwa Dorkesmas ini merupakan salah satu inovasi program dari Dinas Kesehatan Klungkung untuk memberikan kemudahan pelayan kesehatan dengan sistem datangi obati rawat kesehatan masyarakat, “terangnya.

Seperti halnya hari ini, kita hadir di rumah 3 orang Lansia di Dusun Bucu untuk melaksanakan pemeriksaan dan pengecekan kesehatan yang meliputi pemeriksan tensi,gula darah, kolesterol dan asam urat, “ungkapnya.

Kegiatan ini juga menjadi wahana edukasi dan motivasi kepada para Lansia dan keluarganya untuk disiplin dalam pola hidup sehat,” imbuhnya.

Kegiatan inipun disambut hangat dan bahagia oleh Anak Agung Gede Dias Sile Putra, salah satu Lansia yang memperoleh pemeriksaan.

Kegiatan yang positif dan sangat membantu kami para Lansia. Matur suksme bapak dan ibu semua atas perhatian dan kepeduliannya serta pemeriksaan hari ini. Kami merasa terbantu karena kegiatan ini memberikan kemudahan bagi kami untuk mendapatkan layanan kesehatan, “tutupnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *