Babinsa Desa Celuk Sertu I Komang Kamaryana Amankan Jalan Santai HUT LPD di Sukawati

oleh
oleh

GIANYAR – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Desa Celuk, Kecamatan Sukawati, ratusan warga mengikuti kegiatan jalan santai yang berlangsung pada Sabtu (15/2/2025) di Wantilan Pura Desa Celuk.

Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 500 peserta ini mendapat perhatian khusus dari Babinsa Desa Celuk, Sertu I Komang Kamaryana, yang turut serta dalam pengamanan guna memastikan kelancaran acara serta arus lalu lintas di sekitar lokasi kegiatan.

Sertu I Komang Kamaryana menegaskan bahwa peran aktif Babinsa dalam mengamankan setiap kegiatan masyarakat merupakan bagian dari komitmen TNI dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga.

“Keberadaan Babinsa dalam setiap kegiatan masyarakat adalah bentuk nyata kepedulian dan tanggung jawab kami dalam menjaga keamanan serta kelancaran acara. Dengan sinergi antara TNI dan masyarakat, diharapkan setiap kegiatan dapat berjalan dengan tertib dan lancar,” ujarnya.

Acara jalan santai ini berlangsung meriah dan mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat Desa Celuk. Dengan adanya pengamanan dari Babinsa, kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar tanpa kendala berarti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *