NTT-KEFAMENANU., Sabtu, 1 Februari 2025 Dalam upaya mendukung swasembada pangan di wilayah Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Kopda Boby, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, turun langsung ke sawah bersama warga Desa Boronubaen, Kecamatan Biboki Utara, untuk melakukan penanaman padi.
Sebagai bagian dari tugasnya di wilayah binaan, Kopda Boby selalu hadir di tengah masyarakat, memberikan pendampingan dan motivasi agar sektor pertanian semakin berkembang. Menurutnya, ketahanan pangan merupakan aspek penting dalam mendukung kesejahteraan masyarakat dan perekonomian desa.
“Kami hadir untuk membantu dan mendukung petani dalam meningkatkan produksi padi. Dengan kerja sama dan gotong royong, kita bisa mewujudkan ketahanan pangan yang kuat di wilayah TTU”, ujar Kopda Boby.
Selain memberikan pendampingan dalam bertani, Kopda Boby juga terus mengedukasi masyarakat tentang teknik bertani yang lebih efektif, termasuk pengelolaan lahan dan penggunaan pupuk yang tepat. Hal ini sejalan dengan komitmen Kodim 1618/TTU yang selalu siap mendukung ketahanan pangan dan swasembada pangan di seluruh wilayah TTU.
Melalui Babinsa di setiap wilayah, terus menggalakkan program ketahanan pangan sebagai salah satu upaya mendukung kebijakan pemerintah dalam sektor pertanian.
“Kodim 1618/TTU akan terus berperan aktif dalam mendampingi masyarakat untuk mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan. Para Babinsa di lapangan akan selalu hadir untuk membantu para petani dalam meningkatkan produktivitas pertanian,”
(PENDIM 1618/TTU).