TTU,– Semangat gotong royong masyarakat Desa Lanaus, Kecamatan Insana Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), begitu terlihat dalam kegiatan pembangunan SDN Lanaus. Dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1618/TTU, warga dari berbagai kalangan bahu-membahu mempercepat pembangunan infrastruktur pendidikan demi masa depan generasi muda di desa mereka.
Tidak hanya para bapak-bapak yang terlibat dalam kegiatan ini, tetapi ibu-ibu juga turut serta membantu sebisa mungkin. Dengan penuh semangat, mereka turut mengangkut material, menyiapkan makanan bagi pekerja, serta memberikan dukungan moral agar pembangunan berjalan lancar.
Meskipun cuaca terik menyengat, tidak ada yang mengendurkan semangat masyarakat untuk terus bekerja bersama personel TNI. Keringat yang mengalir tidak menyurutkan tekad mereka untuk melihat SDN Lanaus memiliki fasilitas yang lebih baik bagi anak-anak mereka.
Kebersamaan yang terjalin dalam kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa masyarakat Desa Lanaus memiliki kepedulian tinggi terhadap pendidikan. Dengan kerja sama dan semangat gotong royong yang kuat, pembangunan SDN Lanaus diharapkan dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat jangka panjang bagi dunia pendidikan di desa tersebut.