ACEH JAYA – Babinsa Koramil 01/Jaya Kodim 0114/Aceh Jaya Koptu Dedi Januari membantu salah satu warga binaannya, Khairullah, saat menggiling padi untuk dijadikan beras kebutuhan sehari-hari di Desa Pante Keutapang, Kecamatan Jaya, Kabupaten Aceh Jaya, Kamis (11/12/2025).
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Babinsa dalam mendukung aktivitas masyarakat di wilayah binaan. Kehadiran Babinsa di lokasi tidak hanya membantu proses penggilingan, namun juga mempererat hubungan dengan warga serta memastikan kegiatan pertanian berjalan lancar.
Koptu Dedi Januari menyampaikan bahwa dirinya selalu siap membantu warga, khususnya para petani yang menjadi tulang punggung ketahanan pangan desa. Ia berharap kehadirannya dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dan memperkuat kedekatan antara TNI dan rakyat.
Warga setempat mengapresiasi bantuan tersebut karena sangat membantu pengerjaan yang membutuhkan tenaga tambahan. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat semakin memperlihatkan peran aktif TNI dalam mendukung kesejahteraan dan aktivitas harian warga di pedesaan.(0114).
